Mengenal Laravel

Daftar Isi

Pengertian

Laravel merupakan framework php yang dirilis dibawah lisensi MIT.Laravel adalah pengembangan website berbasis MVP yang ditulis dalam PHP yang dirancang untuk meningkatkan kualitas perangkat lunak dengan mengurangi biaya pengembangan awal dan biaya pemeliharaan, dan untuk meningkatkan pengalaman bekerja dengan aplikasi dengan menyediakan sintaks yang ekspresif, jelas dan menghemat waktu. Laravel di bangun dengan konsep MVC

MVC sendiri merupakan proses atau metode untuk membuat sebuah aplikasi  dengan memisahkan data, tampilan, dan bagaimana cara mengontrolnya. Dalam implementasinya kebanyakan framework menggunakan arsitektur MVC, salah satunya adalah Laravel.

Kelebihan Dan Kekurangan

Kelebihan

Komunitas Yang Besar

Laravel telah memiliki komunitas yang besar dan sangat luas. Ada komunitas yang membahas tentang permasalahan yang ada pada Framework ini. Hal ini tentunya akan sangat memudahkan, tentunya bagi pemula. Semua orang yang tergabung pada grup bisa menanyakan semua permasalahan yang di temui pada Laravel. Jadi permasalahan yang di hadapi akan dapat segera terselesaikan.

Fitur Yang Lengkap

Laravel merupakan framework yang powerfuull dan telah di support dengan fitur-fitur yang lengkap.

Kekurangan

Sulit Di Pahami Bagi Pemula

Untuk para pemula, memahami framework ini relatif akan kesulitan. Jangankan untuk memahami sistemnya, Dalam masalah installasinya pun banyak sekali para pemula yang akan kesulitan.

Lebih Berat

Framework ini relatif lebih berat dibandingkan framework lainnya. Hal ini wajar karena laravel meload banyak file dan asset untuk menjalankan aplikasinya.

Fitur Unggulan

Berikut ini adalah beberapa fitur unggulan yang di miliki Laravel

  • Bundles: Bundles merupakan sebuah fitur dengan sistem pengemasan modulardan tersedia beragam di aplikasi.
  • Eloquent ORM: Fitur ini merupakan penerapan PHP lanjutan menyediakan metode internal dari pola “active record” yang menagatasi masalah pada hubungan objek database. Dengan ORM yang ada di laravel pengguna bisa memprogram web dengan kode yang mudah, singkat, tidak ribet, dan simple.
  • Composer Powered: Composer adalah dependency Management PHP yang membantu kita untuk mencari library yang ingin kita pakai dan menginstalnya, semua library dari composer dihost di packagist.org dan laravel kita menginstalnya melalui Composer.
  • Reverse Routing: mendefinisikan hubungan antara Link dan Route, sehingga jika suatu saat ada perubahan pada route secara otomatis akan tersambung dengan link yang relevan. Ketika Link yang dibuat dengan menggunakan nama-nama dari Route yang ada, secara otomatis Laravel akan membuat URI yang sesuai.
  • Unit Testing: Fitur ini mempunyai peran penting dalam framework Laravel, dimana unit testing ini mempunyai banyak tes untuk mendeteksi dan mencegah regresi. Unit testing dapat dijalankan melalui fitur “artisan command-line”.

Demikianlah beberapa hal mengenai Framework Laravel. Semoga bermanfaat.

#RAS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *